Pertama kali diidentifikasi oleh Dr Gerald Mayr dari Senckenberg Research Institute bersama rekan-rekannya tim ahli paleontologi dari Canterbury Museum di Christchurch, Selandia Baru, hewan besar ini cukup berbeda dengan penguin lain dari periode yang sama.
Menurut para peneliti, penemuan baru ini adalah salah satu fosil penguin tertua di dunia.
Baca Juga:
- Hutan Hoia-Baciu: Segitiga Bermuda dari Rumania
- Ditemukan 7 Planet Seukuran Bumi Mengorbit di Satu Bintang
- Aneh, Kaki Wanita di Foto ini Terlihat Hilang
"Bersamaan dengan ditemukannya fosil burung mirip penguin Waimanu manneringi, spesimen yang ditetapkan sebagai penguin awal," kata mereka.
Burung yang baru ditemukan ini berjalan tertatih-tatih di Bumi selama zaman Paleocene.
Ia memiliki tinggi sekitar 5 kaki (1,5 m), membuatnya hampir sebesar Anthropornis nordenskjoeldi, yaitu fosil penguin terbesar yang diketahui hidup di Antartika antara 45 dan 33 juta tahun yang lalu.
"Fitur khusus dari fosil baru ini adalah bahwa ia memiliki perbedaan secara signifikan dari semua temuan penguin hingga saat ini yang merupakan bagian sejarah bumi," kata Mayr.
"Tulang yang sedang kami selidiki menunjukkan bahwa penguin yang baru ditemukan ini jauh lebih besar daripada kerabatnya yang sudah dijelaskan. Ini juga termasuk dalam spesies lebih dekat dengan penguin dari periode setelahnya."
Tulang penguin tersebut berbeda secara substansial dari penemuan penguin sebelumnya dari usia yang sama dan menunjukkan bahwa penguin Paleocene lebih besar daripada yang diperkirakan sebelumnya.
"Penguin telah mencapai proporsi yang sangat besar semenjak awal dalam sejarah evolusi mereka."
(sci-news)